Inilah Sejarah dan Cara Pembuatan Tempe Mendoan yang Nylekamin

Inilah Sejarah dan Cara Pembuatan Tempe Mendoan yang Nylekamin

Halo sobat kawan online! Siapa di antara kalian yang sudah tidak asing dengan tempe mendoan, makanan khas Cilacap? Mendoan, menjadi sajian yang tak pernah gagal menggugah selera. Terbuat dari olahan tempe tipis yang terlumuri dengan adonan tepung berbumbu dan digoreng setengah matang, menghasilkan tekstur lembut dan cita rasa gurih yang khas dan enak. Apalagi saat bersanding dengan sambal kecap pedas yang membuat rasa mendoan menjadi lebih luar biasa! Di balik rasa yang luar biasa mendoan juga memiliki sejarah erat dengan tradisi kuliner setempat, yuk simak!

Sejarah Tempe Mendoan

Sejarah, dan cara pembuatan tempe mendoan

Dari kelezatan rasa yang luar biasa tempe mendoan juga memiliki sejarah asal muasal, lho! Istilah kata “mendoan” berasal dari bahasa Banyumasan, yang merupakan dialek lokal di daerah Cilacap dan sekitarnya. Kata “mendo” berarti setengah matang atau lembek, yang merujuk pada cara memasak tempe ini yaitu, goreng sebentar dalam minyak panas sehingga teksturnya tetap lembut dan tidak garing.

Bacaan Lainnya

Tempe sendiri, terbuat dari hasil fermentasi kedelai yang kemudian masyarakat Cilacap mengolahnya dan Banyumas dengan cara yang unik yaitu, mencelupkannya ke dalam adonan tepung berbumbu dan goreng sebentar, yang menghasilkan tekstur lembek yang khas di dalam dan renyah di luar.

Seiring berjalannya waktu, kepopuleran mendoan pada masyarakat Cilacap dan sekitarnya menjadikan mendoan tidak hanya sebagai camilan harian, tetapi juga sebagai sajian untuk acara-acara tradisional atau pertemuan keluarga. Kombinasi rasa gurih dari adonan tepung yang bercampur bumbu sederhana seperti bawang putih, ketumbar, dan daun bawang, membuat mendoan banyak orang yang suka dari berbagai kalangan.

Baca Juga :  Yuk, Coba Resep Mangut Lele Pedas yang Menggoda Mudah Ditiru!

Berkat kepopulerannya, kini mendoan dapat ditemukan di berbagai daerah di Indonesia. Meskipun begitu, Cilacap tetap menjadi salah satu tempat yang paling dikenal dengan rasa mendoan yang otentik. Tradisi makan mendoan di warung-warung pinggir jalan atau di rumah-rumah masyarakat masih terjaga hingga kini, menjadikan ikon kuliner yang lekat dengan identitas budaya Cilacap.

Cara Pembuatan Tempe Mendoan

Sejarah, dan cara pembuatan tempe mendoan

Kemudahan saat mencari mendoan tentunya membuat kita tidak perlu kebingungan untuk mendapatkannya, terlebih lagi mendoan juga dapat dibuat sendiri di rumah yang dapat menghemat juga dapat menyesuaikan rasa dan bahan sesuai selera. Artikel ini bisa bantu kalian untuk mendapatkan resep mendoan yang rasa lezatnya luar biasa, lho!

Bahan-Bahan

Siapkan bahan yang kalian butuhkan, sebelum mulai memasak:

  • Tempe (iris tipis)
  • 100 gr Tepung terigu
  • 50 gr Tepung beras (opsional)
  • 2 siung Bawang putih
  • ½ sendok teh Ketumbar bubuk
  • 2 batang Daun bawang
  • 1/2 sendok teh Garam
  • Kaldu bubuk atau penyedap secukupnya
  • Air secukupnya
  • ½ sendok teh kunyit
  • Lada putih bubuk secukupnya.

Langkah Pembuatan

Setelah menyiapkan perlengkapan bahan yang kalian butuhkan, selanjutnya adalah langkah pembuatan tempe mendoan.

1. Siapkan tempe

Iris tempe tipis-tipis, sesuai dengan ukuran yang kalian inginkan. Biasanya tempe mendoan khas Cilacap, irisan tempenya lebih tipis dari gorengan tempe biasa.

2. Buat adonan tepung

Campurkan tepung terigu dan tepung beras ke dalam mangkuk besar atau baskom kecil. Kemudian, masukkan bawang putih yang sudah halus, ketumbar bubuk, garam, lada bubuk, dan kunyit. Aduk rata sebelum kalian tambahkan air.

3. Tambahkan air

Tambahkan air sedikit demi sedikit secara perlahan ke dalam campuran tepung sambil terus aduk hingga mencapai konsistensi adonan yang agak encer. Pastikan adonan tidak terlalu kental agar tempe bisa berbalut tipis dengan adonan.

Baca Juga :  Nonton Karnaval Ulih, Tapi Buang Sampah Sembarangan? Aja Ya Lur!

4. Tambahkan daun bawang

Setelah adonan tepung mencapai kekentalan yang sesuai, tambahkan irisan daun bawang. Aduk hingga daun bawang tercampur dengan rata karena dapat memberi rasa segar dan sedikit manis pada adonan.

5. Siapkan minyak

Panaskan minyak dalam wajan hingga benar-benar panas. Gunakan minyak yang cukup banyak agar tempe bisa kalian goreng dengan cara deep frying.

6. Celupkan tempe

Ambil potongan tempe yang sudah kalian iris tipis dan celupkan ke dalam adonan tepung hingga seluruh bagian tempe berbalut adonan secara merata.

7. Goreng tempe

Goreng tempe yang sudah berbalut tepung ke dalam minyak panas sebentar hingga terlihat matang namun tetap lembek (setengah matang). Jangan menggoreng tempe mendoan terlalu lama agar tempe mendoan tetap lembut seperti ciri khas mendoan Cilacap.

8. Angkat dan tiriskan

Setelah tempe mendoan menjadi setengah matang, segera angkat dan tiriskan.

Penyajian

Sobat kawan online! Tau ga sih, tempe mendoan khas Cilacap menjadi lebih lezat ketika dinikmati saat hangat dan disajikan bersama sambal kecap yang terbuat dari campuran kecap manis, irisan cabai rawit, dan sedikit perasan jeruk limau untuk memberikan rasa segar. Dengan teksturnya yang lembut dan gurih, membuat tempe mendoan khas Cilacap cocok untuk dinikmati kapan saja!

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *