Cicipi Hidangan Thailand yang Viral di Indonesia!

Halo sobat kawan online! Siapa yang tidak kenal dengan makanan Thailand? Dalam beberapa tahun terakhir, makanan khas negeri Gajah Putih ini telah mencuri perhatian banyak orang, termasuk di Indonesia. Dari Mango Sticky Rice hingga Tom Yum, berbagai hidangan Thailand kini menjadi viral dan banyak penggemarnya dari Indonesia. Dengan rasa dan tampilan yang menggugah selera, kalain perlu mencicipi hidangan Thailand yang sedang viral di Indonesia. 

Dari media sosial hingga restoran, semua orang seperti menginginkan hidangan-hidangan Thailand yang sangat menggugah selera. Tak hanya di Indonesia, hidangan yang viral ini juga sudah banyak penggemarnya di negara asalnya sendiri. Yuk, kita bahas lebih dalam tentang makanan Thailand yang viral di Indonesia dan apa yang membuatnya begitu istimewa!

Kenapa Makanan Thailand Terkenal di Indonesia?

Kenapa Makanan Thailand Terkenal di Indonesia-kawanonline

Sebelum kita memasuki daftar hidangan Thailan viral, ada baiknya kita tahu dulu apa alasannya makanan Thailand begitu populer di Indonesia. Berikut adalah beberapa alasannya:

1. Rasa yang Beragam dan Menggugah Selera

Makanan Thailand terkenal dengan perpaduan rasa yang unik. Rasa makanannya tercipta dari gabungan rasa pedas, asam, manis, dan gurih yang menjadi satu dalam hidangan. Siapa yang bisa menolak kelezatan sup Tom Yum yang memiliki rasa pedas dan segar? Atau bagaimana dengan Pad Thai yang memiliki rasa manis dan sedikit asam? Kombinasi yang tercipta dari rasa ini membuat setiap suapan menjadi pengalaman yang tak terlupakan.

2. Menggunakan Bahan Segar dan Sehat

Makanan Thailand seringnya menggunakan bahan-bahan segar seperti sayuran, rempah-rempah, dan seafood. Jadi, kalian bisa menikmati hidangan yang tidak hanya lezat tetapi juga sehat. Pada era ini sudah banyak orang mulai peduli dengan pola makan sehat, makanan Thailand menawarkan pilihan menarik dan bergizi.

Baca Juga :  Tiga Surya Cafe and Eatery, Tempat Nongkrong Instagramable yang Wajib Kamu Kunjungi di Semarang

3. Visual yang Menarik

Makanan Thailand tidak hanya enak, tetapi juga cantik. Banyak hidangan yang mereka sajikan dengan tampilan yang menggugah selera. Misalnya, Pad Thai yang biasanya tersaji dengan taburan kacang tanah dan irisan jeruk nipis atau Som tum (salad pepaya) yang berwarna-warni dengan bahan-bahan segar. Dengan tampilannya yang menarik ini membuat makanan Thailand semakin Instagramable, sehingga banyak orang yang ingin membagikannya di media sosial.

Daftar Makanan Viral Dari Thailand

Daftar Makanan Viral Dari Thailand-kawanonline

Dari tiga alasan populernya makanan Thailand di Indonesia dapat kita simpulkan bahwa makanan Thailand tak hanya enak tetapi juga sehat. Yuk, kita lihat makanan Thailand apa saja yang viral, sehat, dan enak yang ada di Indonesia!

1. Mango Sticky Rice

Mango Sticky Rice atau dalam bahasa Thai disebut “Khao Niew Mamuang,” adalah hidangan penutup yang terbuat dari ketan yang dimasak dengan santan kental, disajikan dengan irisan mangga matang yang manis. Hidangan ini biasanya ditaburi dengan biji wijen atau kacang panggang untuk menambah tekstur dan rasa. Kombinasi antara ketan yang lembut, santan yang creamy, dan mangga yang manis membuat mango sticky rice menjadi salah satu makanan penutup yang sangat menggoda.

Biasanya harga yang mereka tawarkan untuk satu porsi makanan ini adalah mulai dari harga Rp. 22.000 sampai harga Rp. 65.000 kalian sudah bisa menikmati mango sticky rice. Perpaduan rasa yang enak dan penampilan yang menarik membuat banyak orang yang tertarik untuk mencicipi makanan ini.

2. Milk Bun

Belakangan ini Milk Bun Thailand menjadi makanan manis yang sedang naik daun di Indonesia. Namun, karena belum terlalu banyak orang yang menjual makanan ini di Indonesia, jadi beberapa orang memilih untuk menggunakan jastip (jasa titip) agar bisa mencoba milk bun ini. 

Baca Juga :  Sudah Pernah Coba Siomay? Ternyata Asal-Muasalnya Bukan Dari Bandung Lho!

Makanan ini terbuat dari roti sobek yang diberi taburan putih. Biasanya bubuk putih yang digunakan terbuat dari campuran susu bubuk dan gula halus. Untuk dalaman roti sobeknya biasanya berisi krim susu dan bagian luarnya panggang sebentar hingga terasa renyah.

3. Som Tam

Som Tam atau bisa juga kalian sebut rujak Thailand ini adalah makanan yang terbuat dari campuran bumbu pedas asam dan pepaya serut. Makanan ini hampir mirip dengan rujak buah Indonesia namun menggunakan tambahan aneka sayuran dan rasanya juga lebih asam.

Kombinasi rasa pedas, asam, manis, dan gurih yang akan menggugah selera kalian semua. Setiap suapan akan memberikan sensasi yang menyegarkan dan membuat kalian ingin mencicipi lebih banyak lagi. Harga yang mereka tawarkan biasanya dari Rp. 30.000 sampai dengan harga Rp. 548.000 kalian baru bisa menikmati Som Tam Thailand ini. Walaupun harga yang mereka tawarkan, kualitas bahan yang mereka gunakan juga setara dengan harga nya.

Jadi, sudahkah kalian menentukan pilihan untuk mencoba makanan Thailand ini? Setiap makanan Thailand yang sudah di bahas pastinya menggunakan bahan-bahan premium sehingga mempengaruhi harganya. Untuk itu, kalian tidak perlu khawatir dengan rasa freshnya. Jika kalian berkunjung ke Thailand kalian bisa langsung mencicipi hidangan-hidangan tersebut secara langsung di negeri Gajah Putih itu. Selamat berkuliner sobat!

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

1 Komentar